SSBK-Piala dunia kali ini memang memiliki keunikan tersendiri untuk menebak siapakah penguasa dunia di event empat tahunan ini. Perlahan tapi pasti ditunjukkan pada pekan kedua ini, salah satu tim yang menunjukkan tajinya kali ini adalah Prancis. Dua kali pertandingan, pasukan Didier Deschamps ini menorehkan hasil yang sangat meyakinkan dengan kemenangan-kemenangan telak yang diperolehnya. 3-0 melawan Honduras dan pada pertandingan yang baru saja selesai beberapa waktu yang lalu "Les Blues"-julukan Prancis berhasil menumbangkan Swiss dengan skor 5-2. Pada artikel kali ini kami akan memberikan review dari pertandingan Swiss vs Prancis.
Hujan gol terjadi pada pertandingan semalam saat pasukan O. Hitzfeld (Swiss) menantang kebesaran dari "Les Blues"(Prancis), jumlah total tujuh gol terjadi pada pertandingan yang diselenggarakan di Itaipava Arena Fonte Nova, Salvador, Bahia. Pertandingan berjalan sangat menarik dari menit menit awal saat wasit meniupkan peluit pertanda mulainya pertandingan. Terbukti pada menit ke 5 Karim Benzema memiliki peluang emas untuk mencetak gol ke gawang Swiss yang dikawal oleh Diego Benaglio, namun tendangan pemain Real Madrid ini masih melebar dari gawang Swiss.
Petaka menghampiri Swiss ketika pada menit ke 10, pemain belakang Swiss yakni Steve Von Bergen mengalami cedera dan harus digantikan oleh Philippe Senderos.Pergantian itulah awal petaka dari pasukan Ottmar Hitzfeld, pada menit ke 17 Prancis berhasil membuka kran gol mereka melalui tandukan Oliver Giroud memanfaatkan tendangan penjuru yang diperoleh Prancis.
Gol pembuka dari Giroud ini yang menjadikan pelejut semangat untuk kawan-kawannya, belum ada satu menit Prancis kembali membobol gawang Swiss. Kali ini adalah Blaise Matuidi yang menjadi aktor dari gol kedua Prancis. Pemain PSG ini berhasil memperdaya kiper Swiss dengan memanfaatkan umpan terobosan dari Karim Benzema.
Babak pertama ditutup oleh gol dari pemain Olympique Marseille yakni M. Valbuena di menit ke 40 dengan memanfaatkan assist dari Oliver Giroud. Kedudukan 3-0 untuk Prancis bertahan hingga babak pertama selesai.
Pada babak kedua Prancis tetap mendominasi jalannya pertandingan, hingga pada menit ke 67 penyerang asal Real Madrid akhirnya membubuhkan namanya pada papan skor dan menjadikan skor 4-0 untuk keunggulan Les Blues. Pesta gol Prancis ditutup oleh pemain Newcastle United yakni Moussa Sissoko pada menit ke 73.
Keunggulan 5-0 Prancis membuat tim Swiss bermain terbuka untuk memperkecil kedudukan. Alhasil pada menit ke 81 pemain salah Napoli-B. Džemaili berhasil menyarangkan gol kegawang Prancis yang dikawal oleh Hugo Lloris. Menyusul gol hiburan Swiss kembali dibubuhkan oleh Granit Xhaka pada menit ke 87.
Hasil akhir pertandingan 5-2 untuk kemenangan Prancis. Dan hasil ini pun memastikan Prancis untuk melaju mudah di babak 16 besar.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar